[ADS] Top Ads

Faktor Intern Lahirnya nasionalisme Di Indonesia


Faktor-faktor intern(dari dalam) yang menyebabkan lahir dan berkembangnya nasionalisme di Indonesia adalah sebagai Berikut:

  1. Kejayaan Bangsa Indonesia sebelum kedatangan bangsa barat.


Sebelum kedatanagn bangsa barat, di wilayah nusantara sudah berdiri kerajaan-kerajaan besar, seperti Sriwijaya, Mataram, dan Majapahit. Kejayaan masa lampau itu menjadi sumber inspirasi untuk melepaskan diri dari belenggu penjajahan.


  1. Penderitaan rakyat akibat politik Drainage(pengerukan kekayaan)


Pengerukan kekayaan dilakukan oleh pemerintah kolonial antara lain dengan cara menarik pajak yang tinggi kepada rakyat pribumi. Politik Drainage itu mencapai puncaknya ketika diterapkan sistem tanam paksa(Culturstelsel) yang dilanjutkan dengan sistem ekonomi liberal.


  1. Adanya Diskriminasi Sosial


Diskriminasi merupakan hal menonjol yang diterapkan oleh pemerintah kolonial Belanda dalam kehidupan sosial pada awal abad ke-20. dalam bidang pemerintahan, tidak semua jabatan tersedia bagi kaum pribumi. Walaupun dengan pendidikan dan keahlian yang sama, orang pribumi harus men duduki jabatan yang lebih rendah dari pada jabatan yang dipegang oleh orang Belanda. Pada jabatan yang sama, gaji orang pribumi lebih kecil dibandingkan dengan orang Belanda.


  1. Munculnya Golongan Terpelajar


Pada awal abad ke-20, pendidikan mendapatkan perhatian yang lebih baik dari pemerintah kolonial. Hal itu sejalan dengan diterapkannya politik etis. Namun, hanya sebagian kecil anak-anak Indonesia yang mempunyai kesempatan untuk mendapatkan pendidikan di sekolah-sekolah modern. Melalui penguasaan bahasa asing yang diajarkan disekolah-sekolah modern itu, mereka dapat mempelajari berbagai ide-ide dan paham-paham baru yang berkembang di barat, seperti ide tentang Hak Asasi Manusia(Human Right), liberalisme, nasionalisme, dan demokrasi.



4 komentar

  1. Hehe, jd ingat pelajaran sejarah dulu....

    Kayaknya faktor nasionalisme (terutama yg intern)di semua bidang perlu dibangkitkan lagi, spy kita bs berdiri tegak sbg bangsa yg bermartabat & disegani bangsa lain.

    Misal, dunia sepak bola kita. Pemain, penonton dan tmsk pihak otoritas jg perlu diberi pencerahan,spy tdk sembarangan intervensi dlm pertandingan,hingga negara kita jd bahan pembicaraan (baca:bahan tertawaan)....

    BalasHapus
  2. @4604231546007618963.0
    Setuju Sob... kadang kesukaan kita cuma nyalahin perkembangan, bukan membenahi diri itu knp gak maju2 hhe...

    BalasHapus

Posting Komentar

Copyright © 2020

Sejarah Bangsa Indonesia