[ADS] Top Ads

Masa kejayaan Kesultanan Aceh Darussalam

Kesultanan Aceh mengalami masa keemasan pada masa kepemimpinan Sultan Iskandar Muda (1607 - 1636). Pada masa kepemimpinannya, Aceh telah berhasil memukul mundur kekuatan Portugis dari selat Malaka. Kejadian ini dilukiskan dalam La Grand Encyclopedie bahwa pada tahun 1582, bangsa Aceh sudah meluaskan pengaruhnya atas pulau-pulau Sunda (Sumatera, Jawa dan Kalimantan) serta atas sebagian tanah Semenanjung Melayu. Selain itu Aceh juga melakukan hubungan diplomatik dengan semua bangsa yang melayari Lautan Hindia. Pada tahun 1586, kesultanan Aceh melakukan penyerangan terhadap Portugis di Melaka dengan armada yang terdiri dari 500 buah kapal perang dan 60.000 tentara laut. Serangan ini dalam upaya memperluas dominasi Aceh atas Selat Malaka dan semenanjung Melayu. Walaupun Aceh telah berhasil mengepung Melaka dari segala penjuru, namun penyerangan ini gagal dikarenakan adanya persekongkolan antara Portugis dengan kesultanan Pahang.

Dalam lapangan pembinaan kesusasteraan dan ilmu agama, Aceh telah melahirkan beberapa ulama ternama, yang karangan mereka menjadi rujukan utama dalam bidang masing-masing, seperti Hamzah Fansuri dalam bukunya Tabyan Fi Ma'rifati al-U Adyan, Syamsuddin al-Sumatrani dalam bukunya Mi'raj al-Muhakikin al-Iman, Nuruddin ar-Raniry dalam bukunya Sirat al-Mustaqim, dan Syekh Abdul Rauf Singkili dalam bukunya Mi'raj al-Tulabb Fi Fashil.



Terima Kasih atas kunjungannya ke blog Ini…

Tolong tinggalkan komentar anda setelah membaca ataupun meng-copy isi blog ini…


Lestarikan Sejarah Bangsa Kita…



Baca Lanjutannya





2 komentar

  1. seharusnya pemerintah aceh sekarang harus melirik kembali kepada sosok,sikap dan tata cara kepemimpinan yang ada pada pemimpin terdahulu yang telah berhasil memprakasai kejayaan aceh

    BalasHapus
  2. @8612397894458797854.0
    Saya setuju Kawan... sayangnya biarpun Aceh terbilang Daerah Istimewa dengan Syariah Islamnya.. masih banyak kita temui gerakan separatis...

    BalasHapus

Posting Komentar

Copyright © 2020

Sejarah Bangsa Indonesia